-->

Sinopsis Strongest Deliveryman (2017) - Film Korea

Judul Aslinya: Choigang Baedalkkun / 최강 배달꾼
Imdb: 7.7/10
Pemeran: Go Kyung-pyo, Chae Soo-bin, Kim Seon-ho and Ko Won-hee
Genre: Komedi, Romansa
Negara: Korea Selatan
Tanggal Rilis: 4 Agustus - 23 September 2017
Waktu Tayang: Jumat dan Sabtu 23:00
Bahasa: Korean
Sutradara: Jeon Woo-Sung
Penulis Naskah Skenario: Lee Jung-Woo
Stasiun TV: KBS2
Episode: 16

Film disutradarai oleh Jeon Woo-Sung, dibintangi oleh Go Kyung-pyo, Chae Soo-bin, Kim Seon-ho dan Ko Won-hee.


Serial ini ditayangkan pada 4 Agustus 2017 dan ditayangkan setiap hari Jumat dan Sabtu pukul 23:00 (KST) di KBS2, hingga 23 September 2017.

Sinopsis:

Seorang pria yang bernama Choi Kang Soo (diperankan oleh Ko Gyung-Pyo) adalah Deliveryman. Choi Kang Soo adalah orang yang sederhana dan juga pekerja keras, dia selalu memberikan seluruh jiwa raganya dalam bekerja atau apapun yang dilakukannya.

Seorang wanita yang bernama Lee Dan Ah (diperankan oleh Chae Soo-Bin) juga bekerja sebagai pengantar. Lee Dan Ah sangat membenci pekerjaannya karena dianggap sebagai pekerjaan rendahan. Status sosial ekonomi yang disandangnya saat ini membebani pikirannya. Kehidupan dan pikiran yang dicurahkan oleh Lee Dan Ah hanya fokus dalam menghasilkan uang. Lee Dan Ah menyebut negaranya sebagai sebutan “Hell Joseon” atau “Hell Korea”. Kehidupan Lee Dan Ah ini membuat dirinya tidak punya waktu untuk memikirkan pria. Namun kehidupan Lee Dan-Ah berubah begitu dia bertemu dengan Choi Kang Soo yang selalu menganggap segala hal dengan positif.

Mereka berdua, Choi Kang Soo dan Lee Dan Ah, memiliki persaingan dalam pekerjaan mereka dan seiring waktu benih cinta berkembang di hati mereka berdua. Mereka berdua juga beranggapan bahwa kemuliaan hanya bisa didapat jika berhasil menjadi orang kaya seperti Oh Jin Gyu (diperankan oleh Kim Sun-Ho) dan Lee Jin Yoon (diperankan oleh Go Won-Hee).

Mereka berlomba untuk dapat menaklukkan kerasnya kehidupan. Namun seiring waktu berjalan, kedua pekerja pengiriman ini, Choi Kang Soo dan Lee Dan Ah, belajar bahwa dengan menjadi yang terkuat tidak menjamin keberhasilan.

* Istilah Hell Joseon / Hell Korea adalah istilah yang muncul sekitar tahun 2015 yang populer di kalangan remaja atau anak muda mengenai sindiran terhadap status sosio-ekonomi di Korea sekarang ini terutama berkaitan tentang kondisi pekerjaan dan pengangguran.

Pemeran Utama:
Ko Gyung-Pyo - Choi Gang-Soo
Chae Soo-Bin - Lee Dan-Ah
Kim Sun-Ho - Oh Jin-Gyu
Go Won-Hee - Lee Ji-Yoon

Pemeran Pendukung:
Jo Hee-Bong - Jang Dong-Soo
Ye Soo-Jung - Jung-Im
Lee Min-Young - Soon-Ae
Kim Ki-Doo - Baek Gong-GI
Heo Ji-Won - Min-Chan
Kang Bong-Sung - Byeong-Soo
Jung Ik-Han - Young-Taek
Kim Min-Seok - Ho-Young
Nam Ji-Hyun - Choi Yeon-Ji
Lee Won-Jong - Oh Sung-Hwan
Lee Kan-Hee - Jung-Sook
Kim Hye-Ri - Jung Hye-Ran
Sun Woo Jae Duk - Lee Jang-Jin

Pemeran Tambahan:
Kim Kyung-Nam - Sung-Jae
Yoon Jung-Il - Hyun-Soo
Park Joo-Hyung - Young-Gyu
Jo Hyun-Sik - Kim Gil-Yong (epsd.1,11)
Kim Won-Ho - hit-and-run driver (epsd.1)

0 Response to "Sinopsis Strongest Deliveryman (2017) - Film Korea"

Posting Komentar